Archive for 11/07/14

WALLRAF-RICHARTZ MUSEUM

-KÖLN, WALLRAF-RICHARTZ MUSEUM-


Dalam surat wasiatnya Franz Ferdinand Wallraf menyatakan bahwa ia menunjuk kota Köln sebagai ahli waris seluruh asetnya. Penunjukan tersebut dinilai sangat wajar karena Köln merupakan kota kelahiran sang kolektor seni. Selepas wafatnya Franz Ferdinand Wallraf, sebuah museum didirikan untuk menampung seluruh koleksi miliknya.
Setelah Alte Pinakothek di München, Museum Wallraf-Richartz ini memiliki koleksi seni abad pertengahan terbanyak. Di sana pengunjung dihadapkan dengan karya-karya seni terbaik Eropa. Museum ini menyimpan lukisan gotik terbaik karya Stefan Lochner, yaitu “Madonna of The Rose Bower” yang hingga kini masih menjadi magnet pengunjung. Tak hanya era gotik, beragam lukisan aliran impresionisme, romantisme, realisme, hingga karya abad 20. Di dinding tiap ruangan dengan pencahayaan dramatis itu pengunjung dapat menikmati karya cantik dari Rubens, Rembrandt, Murillo, Boucher, Manet, Monet, Renoir, Munch, Gauguin, hingga sang master Van Gogh. TakWarisan koleksi seni abad pertengahan dari Wallraf akhirnya dikumpulkan di sebuah bangunan klasik yang juga merupakan sumbangan dari Johann Heinrich Richartz. Pada tahun 1861 Museum Wallraf-Richartz pun resmi dibuka sebagai museum pertama di Köln. Meskipun kini menempati bangunan baru yang dirancang oleh arsitek Oswald Mathias Ungers dan dibuka untuk umum tahun 2001, nama dua pendonor artefak seni-budaya tersebut tetap diabadikan sebagai nama museum. Dari tahun ke tahun banyak kolektor lain yang mulai menyumbangkan koleksinya ke museum tersebut.
hanya lukisan, sketsa menarik hasil legenda seperti Lenardo Da Vinci, Albrecht Dürer, dan Max Liebermann pun menjadi pusat perhatian para wisatawan. Seni patung juga menjadi koleksi yang dapat dinikmati di Wallraf-Richartz Museum.
Jumat, 07 November 2014
Posted by Unknown

Uniknya Kanalbrücke Magdeburg di Jerman

-Kanalbrücke Magdeburg-


Pernahkah Anda melihat sungai yang terletak di atas sungai lainnya? Pemandangan tersebut bisa ditemukan di Magdeburg Jerman. Sungai yang tinggi tersebut berfungsi sebagai jembatan yang kerap dilalui kapal-kapal besar. Keunikan tersebut berpadu sempurna dengan keindahan alam sekitar sehingga menarik banyak minat wisatawan.
Kanalbrücke Magdeburg merupakan jembatan air yang melintas di atas Sungai Elbe, kota Magdeburg. Gagasan jembatan unik ini sebetulnya sudah tercetus sejak tahun 1919 dan rancangannya dibuat pada tahun 1939. Namun meletusnya Perang Dunia II dan Perang Dingin, membuat pembuatan Magdeburg Waterbridge menjadi tertunda. Baru setelah reunifikasi Jerman, pembangunan jembatan air itu kembali di prioritaskan. Konstruksinya dimulai pada tahun 1997 dan selesai di tahun 2003 dengan memakan biaya sebesar €501.000.000. Kokohnya jembatan itu terdiri dari 24.000 ton baja dan 68.000 meter kubik beton.
Kanalbrücke Magdeburg merentang sepanjang 918 meter di atas Sungai Elbe, ketinggiannya mencapai 690 meter dari atas tanah, 228 meter di atas permukaan air, dengan lebar 34 meter, serta kedalaman air mencapai lebih dari 4 meter. Catatan tersebut menunjukan jembatan tersebut sebagai jembatan air terbesar di Eropa. Magdeburg Water Bridge ini menghubungkan pelabuhan di timur dan barat Jerman. Ratusan kapal kargo besar melewati jembatan ini mulai dari kanal Elbe-Havel hingga kanal Mittelland. Kapal-kapal tersebut menjadi sangat terbantu karena tidak harus melalui rute berputar sepanjang 12 kilometer milik Sungai Elbe. Uniknya lagi di kanan kiri dari area air pada jembatan, dibuat jalur khusus untuk pejalan kaki dan sepeda. Sepanjang jalur water bridgedisuguhi pemandangan ruang terbuka hijau khas tepian sungai. Sehingga
www.cntraveler.com
tak mengherankan banyak pelancong yang ingin menyaksikan langsung dengan mata kepalanya sendiri sebuah jembatan air melintasi sungai. Tak jarang barisan kapal besar lewat dihadapan mereka. Kapal tersebut juga beratnya berton-ton namun kosntruksi kokoh Kanalbrücke Magdeburg mampu menahan beban tersebut.
Untuk merasakan pengalaman tersebut Anda bisa mengikuti tur Wasserstraβenkreuzfahrt seharga €24,50 selama 4 jam menggunakan perahu. Tur tersebut diadakan Magdeburger Weisse Flöte dan jadwal keberangkatannya dapat langsung di cek via online. Alternatif lain adalah dengan menggunakan kereta S10 menuju Barleber See, kemudian lanjutkan dengan bus 604 dan turun di pemberhentian Magdeburg/Hebewerk
Posted by Unknown

What about Hadrian Path?

-Hadrian Path-

Cina terkenal dengan tembok besarnya yang menjadi salah satu keajaiban dunia. Nah, ternyata Inggris juga mempunya tembok yang sangat panjang. Walaupun tidak sepanjang tembok besar Cina namun tembok tersebut juga memiliki sejarahnya tersendiri.
Tembok Hadrian merupakan daya tarik wisata paling populer di Inggris sekaligus warisan peninggalan sejarah Romawi. Tembok tersebut merupakan sebuah benteng pertahanan yang terbuat dari batu dan tanah. Panjangnya diperkirakan bisa mencapai 117 km dari Segedunum, Wallsend, Sungai Tyne hingga ke Pantai Solway Firth, Inggris Selatan. Sedangkan lebar tembok mencapai 6 meter dan tinggi 3,5 meter. Pembangunannya dimulai pada 122 masehi saat pemerintahan Kaisar Hadrian.
Hadrians-Wall-420x0Sejarah berdirinya Tembok Hadrian yaitu ketika Kekaisaran Romawi pertama kali menginvasi Inggris pada tahun 55 Masehi di bawah kekuasaan Julius Caesar. Tapi setelah lebih dari satu abad Romawi hanya bisa merebut Inggris Selatan. Mereka tidak bisa merebut Inggris Utara karena selalu dikalahkan oleh suku Barbar di Celtic. Karena hal tersebut Kaisar Hadrian memerintahkan pembangunan tembok pertahanan yang bisa mempertahankan kekuasaan Romawi di Inggris sekaligus sebagai simbol pemisah antara wilayah Romawi dengan suku Barbar.
sL ;Tidak hanya sejarahnya saja yang menarik, di sana kita dapat menikmati pemandangan yang sangat indah. Di sepanjang tembok tersebut terdapat padang rumput yang hijau dan perbukitan. Saat berjalan menyusuri Tembok Hadrian Anda akan merasa seperti kembali ke masa lalu.
Nah, jika Anda ingin mengunjungi Tembok Hadrian berlokasi di East Peterel Field, Dipton Mill Rd, Hexham NE46 2JT. Kita dapat menggunakan bus AD112 dari Newcastle dan Carlisle melalui Hexham. Bisa juga menggunakan kereta api dari Newcastle yang melalui rute Wylam, Corbridge, Hexham, Haydon Bridge, Bardon Mill dan Haltwhistle.
Posted by Unknown

Sejarah dari Kastil Windsor

-Istana Windsor-

Istana Windsor adalah istana abad pertengahan dan kediaman resmiKerajaan Britania Raya di WindsorBerkshireInggris. Istana ini terkenal karena asosiasi jangka panjangnya dengan keluarga kerajaan Inggris dan juga karena arsitekturnya yang megah. Istana aslinya dibangun setelah invasi Norman oleh William sang Penakluk. Pada masa pemerintahan Henry I, istana ini mulai digunakan sebagai kediaman resmi bagi keluarga kerajaan Inggris, dan menjadi istana terlama yang dihuni di Eropa. Arsitektur kastil yang megah, digambarkan oleh sejarawan seni Hugh Roberts sebagai "arsitektur luar biasa dan tak tertandingi di Eropa".[1] Bangunan istana meliputiKapel St George, yang dibangun pada abad ke-15. Lebih dari lima ratus orang tinggal dan bekerja di Windsor, sehingga menjadikannya sebagai istana kuno yang dihuni terbesar di dunia.[2]

Pada awalnya istana ini dirancang untuk melindungi dominasi Normandari sekitar pinggiran kota London, dan untuk mengawasi bagian strategis penting dari Sungai Thames. Secara bertahap, struktur bangunan kemudian diganti dengan benteng batu, dan benteng ini bertahan selama pengepungan berkepanjangan dalam Perang Baron Pertama pada awal abad ke-13. Henry III kemudian membangun istana mewah di dalam kastil selama abad pertengahan, dan Edward IIIselanjutnya mengembangkan kembali istana menjadi lebih megah, bahkan pembangunannya saat itu disebut sebagai "proyek bangunan yang paling mahal pada Abad Pertengahan di seluruh Inggris".[3]Selama periode Tudor, Henry VIII dan Elizabeth I meningkatkan penggunaan kastil sebagai istana resmi kerajaan dan pusat hiburan diplomatik
Istana Windsor berhasil selamat dari periode yang penuh gejolak selama Perang Saudara Inggris, di mana benteng ini digunakan sebagai markas militer bagi pasukan Parlemen dan penjara bagiCharles I. Selama era RestorasiCharles II menata kembali Istana Windsor dengan bantuan dari arsitek Hugh May, menciptakan satu kompleks bangunan megah, dan interior Barok, yang masih tetap berdiri hingga saat ini. Setelah ditelantarkan selama abad ke-18,George III dan George IV merenovasi dan membangun kembali istana Charles II dengan biaya besar-besaran, menghasilkan desain yang saat ini menjadi apartemen Negara yang bergaya RococoGotik dan Barok. Ratu Victoria membuat perubahan kecil di istana dengan menjadikannya sebagai pusat hiburan kerajaan selama masa pemerintahannya. Istana Windsor digunakan sebagai tempat berlindung bagi keluarga kerajaan saat berlangsungnya pengeboman Jerman Nazi terhadap London dalam Perang Dunia Kedua dan selamat dari kebakaran hebat pada tahun 1992. Saat ini, Istana Windsor menjadi atraksi wisata yang populer di Inggris, tempat untuk menjamu kunjungan kenegaraan, dan tempat berakhir pekan yang disukai oleh Ratu.
Posted by Unknown

Popular Post

©2014 Andhira Dwi Meliana All Right Reservied . Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © ANDHIRA DWI MELIANA -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -