Posted by : Unknown Rabu, 18 Maret 2015


Cinque Terre
Italia memang tidak pernah kehabisan tempat menarik yang dapat dijadikan sebagai destinasi wisata para pelancong mancanegara. Jika merasa bosan dengan objek wisata yang berada di tengah hiruk pikuknya kota-kota besar, maka cobalah untuk mengunjungi Cinque Terre. Cinque Terre merupakan kota kecil di wilayah Riviera yang menjadi salah satu tujuan wisata terpopuler di Italia. Wilayah yang memiliki keunikan dari warna-warni bangunannya tersebut telah berdiri sejak ratusan tahun silam dan tetap terjaga kelestariannya hingga saat ini.
Karena berada di tepi laut Mediterania, wilayah yang telah diakui oleh UNESCO sebagai world heritage site ini juga terkenal akan kuliner lautnya yang lezat. Cinque Terre memiliki arti lima kawasan, nama tersebut digunakan karena wilayah ini memang terdiri dari lima kawasan kecil yang memanjang dari utara hingga selatan. Kelima desa tersebut adalah Monterosso al Mare, Vernazza, Corniglia, Manarola dan Riomaggiore.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Blog Archive

Popular Post

©2014 Andhira Dwi Meliana All Right Reservied . Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © ANDHIRA DWI MELIANA -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -